Saturday, January 14, 2017

5 Cara Tepat Promosi Blog Untuk Meningkatkan Trafik

Promosi blog



Anda adalah seorang blogger dan memiliki konten yang sangat menarik untuk dibaca oleh pengunjung, Akan tetapi apakah setelah menulis suatu artikel dan mempublish nya berarti tugas Anda sebagai seorang blogger sudah selesai ?

Jawabannya adalah tidak, Mengapa ? karena hanya menulis dan mempublish artikel tidaklah cukup untuk menarik dan mengenalkan blog Anda kepada pembaca. Anda perlu melakukan langkah promosi untuk meningkatkan visitor blog Anda dan juga mengenalkan artikel berkualitas Anda kepada para pembaca.

Berikut ini adalah cara bagaimana Anda mempromosikan dan mendapatkan trafik pada blog Anda secara cepat, tepat dan efisien.

#1 Media Sosial


Media sosial menjadi salah satu teknik marketing yang terbukti sangat ampuh untuk era modern seperti sekarang ini. Sangat disayangkan sekali jika Anda tidak memanfaatkan media sosial untuk mempromosikan blog Anda kepada pembaca.

Anda dapat mempromosikan blog Anda di beberapa media sosial terkenal seperti Google +, Twitter, Facebook, LinkedIn dan Pinterest. Semakin banyak media sosial yang Anda gunakan untuk mempromosikan blog Anda, maka akan semakin baik pula.

Ada hal yang juga perlu Anda perhatikan yaitu jangan mempromosikan blog Anda terlalu sering terutama ke media sosial facebook karena google lebih menyukai trafik organik yang berasal dari google dibandingkan melalui trafik yang di direct dari suatu website lain ataupun media sosial.

Penggunaan media sosial disini digunakan sebagai tempat promosi saja, utamakan konten yang paling berkualitas agar orang-orang dapat megenal blog Anda sebagai blog yang berkualitas dalam memberikan informasi. Jika cara promosi Anda salah misalkan dengan cara spam link ke sosial media pasti orang akan merasa risih dan yang ada para pembaca tidak ingin untuk membuka blog Anda.

Tapi jangan Anda pikir bahwa dengan promosi media sosial dapat menyelesaikan permasalahan trafik blog Anda, masih banyak hal yang perlu Anda lakukan untuk dapat meningkatkan trafik blog Anda. Intinya adalah tekun dan selalu konsisten dalam melakukan sesuatu serta bersabar maka yakin lah pasti Anda akan dapat meraih trafik yang besar.

#2 Join Komunitas Blogging


Jika Anda telah melakukan cara pertama dengan benar maka selanjutnya Anda harus bergabung dengan komunitas blogging yang ada di beberapa media sosial. Cara ini sangat penting apalagi bagi kalian blogger pemula, sebagai blogger pemula Anda bahkan masih belum diketahui keberadaannya bagi para pembaca, jika seperti ini bagaimana Anda dapat mendapatkan pengunjung ?

Karena itulah bergabung dengan komunitas blogger adalah langkah yang harus dilakukan oleh para blogger, tidak hanya yang pemula bahkan blogger yang sudah terkenal pun masih banyak yang tergabung di dalam komunitas blogger untuk berbagi pengalaman dan tips-tips tentang blogging.

Anda harus menjalin hubungan baik dan memperkenalkan eksistensi Anda sebagai seorang blogger, agar orang-orang dapat mengetahui adanya blog Anda. Saya sendiri telah banyak merasakan manfaatnya dari bergabung dengan komunitas blogger, terbukti cukup meningkatkan visitor setiap harinya dan juga mendapatkan banyak teman baru untuk sharing seputar dunia blogging.

Memang saya akui bahwa komunitas blogger yang ada di Indonesia kebanyakan tidak professional dan kurang bagus untuk dijadikan forum diskusi. Ini karena kebanyakan para blogger Indonesia yang terlalu memikirkan uang dan spam link blog sehingga forum-forum diskusi tersebut menjadi tidak relevan sebagaimana seharusnya.

Meskipun begitu masih ada beberapa forum-forum diskusi yang ada di Indonesia yang memang benar-benar sangat bermanfaat, saya sarankan untuk bergabung di forum-forum yang ada di google + dan sebelum Anda join pastikan terlebih dahulu bahwa membernya memang benar-benar membahas tentang blogging dan bukan spam link promosi blog mereka.

#3 Lakukan Kerja Sama Antar Blogger 


Anda sudah bergabung dengan komunitas blogger, pasti Anda akan mendapatkan setidak-tidaknya 1 teman disana, cobalah untuk melakukan kerja sama antar blogger, kerja sama ini agar Anda dapat meningkatkan visitor Anda dan memperkenalkan blog Anda lebih luas. Caranya coba ajak teman blogger Anda untuk saling share artikel yang telah Anda buat, dengan begitu jika teman Anda mempromosikan blog Anda melalui media sosial mereka maka Anda akan mendapatkan visitor baru dari hasil promosi yang dilakukan oleh teman Anda.

Tapi ingat untuk tidak membagikan artikel yang dapat terindikasi spam, coba bagikan artikel yang memang benar-benar berkualitas dan berbobot untuk dibaca oleh pengunjung agar Anda mendapatkan kesan yang baik juga di mata pengunjung selain itu Anda juga tidak terindikasi melakukan spam.

#4 Mendapatkan Visitor Dari Subscriber


Apabila Anda tidak memiliki menu subscribe pada blog yang Anda miliki, sebaiknya Anda segera membuatnya, karena menu ini sangat penting agar pembaca setia Anda dapat dengan mudah mengetahui update artikel terbaru yang ada di blog Anda.

Bagaimana cara mendapatkan pembaca setia ? Jika Anda telah melakukan 3 cara di atas dengan catatan memberikan konten yang berkualitas maka dapat dipastikan bahwa Anda akan mendapatkan pembaca setia yang ingin selalu membaca artikel Anda karena mereka merasa informasi yang Anda sampaikan memang benar-benar bermanfaat dan membantu mereka.

Sama hal nya dengan subscriber youtube, jika Anda mengupdate artikel baru maka mereka akan mendapatkan pemberitahuan via email dan otomatis ini dapat memudahkan pembaca untuk mengetahui update terbaru sekaligus Anda akan mendapatkan trafik langganan.

#5 Pelajari Analitik Blog


Satu hal yang menjadi kesalahan terbesar saya adalah kurang nya memperdulikan analitik blog. Untuk Anda semua sebaiknya jangan mengulangi kesalahan yang saya lakukan dengan tidak memperhatikan dan memperdulikan hasil dari analitik. Sebelumnya jika Anda ingin mengecek analitik blog Anda sebaiknya Anda membuat google analitik terlebih dahulu.

Jika Anda telah memiliki Google Analitik maka Anda dapat mengecek aktivitas para pengunjung yang mengunjungi blog Anda. Dengan menggunakan Google Analitik maka Anda dapat mengetahui konten apa yang paling disukai oleh para pengunjung. Dari data ini Anda dapat menentukan target kepada pembaca sesuai dengan konten yang paling mereka sukai. Memang Google analitik bukan untuk promosi blog dan meningkatkan visitor akan tetapi inilah strategi agar Anda dapat meningkatkan visitor blog Anda.

Itulah beberapa cara tepat untuk mempromosikan blog Anda, jika Anda memiliki cara-cara lain silahkan saja dan jika ingin menambahkan Anda bisa tambahkan di kolom komentar.


EmoticonEmoticon